Isi Artikel
Istilah konsisten seringkali terdengar di sekitar kita. Banyak orang mengartikan konsisten adalah melakukan terus menerus dan tidak berubah-ubah. Atau juga bisa diartikan komit, teguh pendirian.
Orang yang bisa menjaga konsistensi tidak akan mudah menyerah karena ia yakin dengan konsisten maka itu adalah salah satu kunci keberhasilan/atau kesuksesan.
Berikut ini kami akan menjelaskan definisi konsisten secara umum dan beberapa ahli. Untuk itu simak pembahasan lengkap dibawah ini.
Pengertian Konsisten
Konsisten yaitu menetapkan sebuah gagasan atau keputusan tidak berubah-ubah secara singkat. Dalam dunia kewirausahaan atau pengusaha, konsiten adalah kebulatan tekad untuk terus melakukan usahanya dengan menghadapi banyak rintangan di masa saat ini dan nanti.
Seorang wirausahawan tidak akan mudah patah semangat atau menyerah dari aktivitas usahanya walaupun ia mengalami kebangkrutan atau kerugian. Dia akan segera bangkit dan tidak akan pernah puas pada saat usahanya berhasil, sebab bisnis merupakan roda kehidupan yang setiap saat bisa berputar tak tentu arahnya.
KBBI mendefinisikan Konsisten adalah tetap (tidak berubah-ubah), taat asas, ajek, selaras, sesuai antara perbuatan dengan ucapan.
Kata konsisten diserap dari bahasa Inggris “Consistent” yng muncul sekitar tahun 1570-an. Istilah “Consistent” ini berasal dari istilah “Consistentem” yang mempunyai arti ‘berdiri dengan tegak/kokoh’.
Sedangkan dalam “Oxofrd Dictionary” definisi konsisten yaitu perbuatan sama yang dilakukan secara berulang-ulang dari waktu ke waktu, utamanya perbuatan ini dilakukan agar adil dan akurat.
Konsisten dapat diartikan pula sebagai bakat, standar, ataupun efek yang sama sekali tidak berubah dari waktu ke waktu. Lebih dari itu Oxford Dictionary juga memberikan artian bahwa konsisten merupakan suatu argument atau ide yang tidak mengisyaratkan kontradiksi sedikitpuun.
Tetapi konsisten juga bisa diartikan sebagai sebuah yang “kompatibel” atau disepakati berkaitan dengan sesuatu.
Beberapa sumber lain juga mengartikan istilah konsisten ini adalah suatu aktivitas yang dijalankan secara terus menerus dan benar tanpa keluar dari jalur atau batasan yang sudah ditetapkan.
Konsisten juga didefinisikan sebagai suatu sikap manusia yang memegang teguh sebuah prinsip atau pendirian.
Pengertian Konsisten Menurut Para Ahli
Reza M Syarif (2005)
Konsisten adalan fokus pada suatu bidang yang mana kita tidak akan berpindah menuju bidang lain sebelum pondasi bidang pertama benar-benar kuat.
Cambrige Dictionary
Konsisten adalah sesuatu yang tidak berubah, atau selalu berbuat atau terjadi secara sama, utamanya dalam hal positif. Konsisten juga didefinisikan sebagai sebuah kesepakatan, atau mempunyai kesamaan dengan hal lain, atau bisa juga diartikan mempunyai prinsip yang sama dengan lainnya.
Contoh Penggunaan Konsisten
Berikut ini adalah contoh perbuatan atau penggunaan istilah konsisten.
1. Secara berturut-turut Valentino Rossi pernah menjuarai balap moto GP selama 9x.
Kata konsisten disini artinya terjadi terus-menerus atau berulang kali.
2. Bagus adalah seorang pemudah yang konsisten terhadap jalan hidup yang ia pilih.
Kata konsisten disini artinya memegang teguh pendirian.
3. Bayu adalah pendakwah yang disenangi jamaahnya karena ucapan dan perbuatannya selalu konsisten.
Kata konsisten disini artinya selaras, atau sesuai atau tidak ada kontradiksi.
4. Untuk meraih gelar di kompetisi bulu tangkis, ardi konsisten menjaga kebugaran jasmani nya dengan cara latihan setiap hari tanpa pernah istirahat.
Kata konsisten disini melakukan berulang-ulang atau terus menerus.
Demikianlah pembahasan tentang konsisten. Semoga bisa membantu dan dapat menambah wawasan ilmu kalian. Terimakasih sudah berkunjung, nantikan artikel kami selanjutnya.