contoh soal analogi

25 Contoh Soal Analogi TPA (Padanan Kata)

Posted on

Dalam soal-soal tes CPNS ataupun soal-soal tes kerja tentu saja kita pernah mendapatkan soal analogi. Soal analogi adalah soal test potensi akademik padanan kata.

Jadi setiap hata yang ada di soal memiliki padangan atahu hubungan serupa dengan salah satu jawaban pada pilihan ganda a, b, c, d dan e. Adapun contoh soal analogi dalam test potensi akademik dibawah ini.

PESAWAT TERBANG : BURUNG = Kapal Selam : Ikan.

Arti dari soal diatas adalah pesawat terbang dan burung dapat terbang, kemudian pesawat terbang dibuat manusia seperti juga dengan kapal selam dan ikan yang bisa menyelam, lalu kapal selam buatan manusia.

Contoh Soal Analogi

Dibawah ini adalah beberapa contoh soal analogi atau padanan kata yang bisa anda gunakan untuk belajar sebelum mengikuti test potensi akademik pada CPNS, kantor atau perusahaan. Soal-soal ini dilengkapi jawaban pada akhir artikel. Jadi anda dapat mempelajarinya kapan pun. Baca Juga: Soal TPA Sinonim

contoh soal analogi

Contoh Soal Analogi TPA

1. PESAWAT TERBANG : PILOT =
a. Kereta api : nahkoda
b. Kuda : balap
c. Delman : kusir
d. Estafet : pelari
e. Motor : sopir

2. CENDRAWASIH : NURI =
a. Herder : anjing
b. Koki : lohan
c. Merak : anoa
d. Badak : kucing hitam
e. Kobra : ular

3. PRESIDEN : NEGARA =
a. Kepala : rambut
b. Kepala : topi
c. Menteri : instruksi
d. Rumah : atap
e. Ayah : keluarga

4. TEMPAYAN : AIR =
a. Pundi-pundi : uang
b. Buku : tes
c. Sarung bantal : kapas
d. Asbak : rokok
e. Baki : gelas

5. KUPU-KUPU : KATAK =
a. Ayam : sapi
b. Susu : nyamuk
c. Burung : kambing
d. Sapi : kambing
e. Pesawat : kapal

6. JANJI : BUKTI
a. Bunga : wangi
b. Maling : tangkap
c. Cinta : kawin
d. Dosa : neraka
e. Ucapan : tindakan

7. FIKTIF : FAKTA =
a. Lawak : serius
b. Rekaan : kejadian
c. Nyata : rekaan
d. Daya : dugaan
e. Palsu : usut

8. GALERI : PELUKIS : LUKISAN =
a. Penerbit : pengarang : buku
b. Pameran : arca : lelang
c. Pengrajin : pasar : kain
d. Prosedur : artis : sinetron
e. Stage : penari : kostum

9. KUBUS : PERSEGI =
a. Jajaran genjang : trapesium
b. Bola : lingkaran
c. Kerucut : persegi
d. Persegi panjang : layang-layang
e. Prisma : balok

10. TINTA : PENA : KERTAS =
a. Air : sabun : mandi
b. Cat : kuas : dinding
c. Minyak : kompor : memasak
d. Air : botol : peti
e. Bunga : benang : kalung

11. BUNGA : TAMAN =
a. Anak : mainan
b. Baju : saku
c. Guru : sekolah
d. Sekretaris : komputer
e. Pohon : buah

Baca Juga: Soal Tes Verbal

12. SANTUNAN : TUNTUTAN =
a. Kesopanan : keserakahan
b. Kelebihan : ekkurangan
c. Kebenaran : kebatilan
d. Pemberian : permintaan
e. Kekayaan : pemerasan

13. METEOROLOGI : PATOLOGI : ASTRONOMI =
a. Angkasa : tubuh : laut
b. Komet : bulan : bumi
c. Planet : bintang : udara
d. Matahari : tata surya : bumi
e. Cuaca : penyakit : bintang

14. INTRODUKSI : ISI : PENUTUP =
a. Batang : tubuh : akhir
b. Awalan : akhiran : sisipan
c. Musik : adegan : ending
d. Kepala : tubuh : ekor
e. Kosong : penuh : simpan

15. ES : AIR = air :
a. Uap
b. Beku
c. Mencair
d. Tetap
e. Mengalir

16. PENYAIR : PUISI =
a. Dokter : obat
b. Pabrik : karyawan
c. Sapi : sawah
d. Dokter : resep
e. Laut : kapal

17. KAYU : PETI MATI =
a. Mati : makam
b. Haus : air
c. Bunga : makam
d. Kitab : ayat
e. Beras : nasi goreng

18. REKTOR : KEPALA SEKOLAH = dosen :
a. Bendaharawan
b. Mahasiswa
c. Guru
d. Wali
e. Murid

Loading...

19. KEUNTUNGAN : PENJUALAN = kemasyuhuran :
a. Pembelian
b. Keberanian
c. Kejujuran
d. Keserakahan
e. Kesejahteraan

20. MENDOBRAK : MASUK = menyela :
a. Bicara
b. Lari
c. Uang
d. Jari
e. Keluar

21. SUNGAI : JEMBATAN =
a. Kapal : menyeberang
b. Batu : palu
c. Masalah : jalan keluar
d. Air : tanah
e. Kereta api : stasiun

22. TENGGARA : BARAT LAUT =
a. Utara : timur
b. Barat : selatan
c. Selatan : barat
d. Barat daya : timur laut
e. Barat daya : timur

23. BAKTERIOLOG : MIKROSKOP =
a. Kepala : helm
b. Petinju : sarung tangan
c. Dokter : mobil jenazah
d. Apoteker : klinik
e. Perawat : resep

24. SEKOLAH : SISWA : BELAJAR =
a. Karyawan : bekerja : kantor
b. Laboratorium : ilmuwan : meneliti
c. Sekolah : guru : rapat
d. Dokter : pasien : periksa
e. Rumah : ayah : ibu

25. MAKANAN : LAPAR : KENYANG =
a. Pulsa : handphone : sms
b. Lampu : gelap : terang
c. Matahari : terang : siang
d. Malam : dingin : tidur
e. Bumi : bulat : bundar

Jawaban Tes Analogi (Padanan Kata ) TPA

1. C. Delman : kurir (pesawat terbang dikemudikan pilot, delam dikendalikan kusir).

2. B. Koki : louhan (cendrawasih dan nuri adalah hewan jenis burung, koki dan louhan adalah jenis ikan).

3. E. Ayah : keluarga (Presiden adalah kepala negara, sedangkan ayah adalah kepala keluarga).

4. A. Pundi-pundi : uang (tempayan tempat menyimpan air, pundi-pundi tempat menyimpan uang).

5. D. Sapi : kambing (kupu-kupu dan katak mengalami proses metamorfosis, sedangkan sapi dan kambing dengan beranak).

6. E. Ucapan : tindakan (janji disampaikan melalui ucapan dan dibuktikan dengan tindakan).

7. B. Rekaan : kejadian (fiktif adalah rekaan, fakta adalah kejadian).

8. A. Penerbit : pengarang : buku (galeri tempat pelukis bekerja untuk menghasilkan lukisan, penerbit tempat pengarang menghasilkan buku).

9. B. Bola : lingkaran (kubus adalah bangun dimensi tiga sebuah persegi, bola dimensi tiga dari lingkaran).

10. B. Cat : kuas : dinding (untuk melukis di sebuah kertas, kita memerlukan tinta dan pena, sedangkan untuk mengecat dinding, memerlukan cat dan kuas).

11. C. Guru : sekolah (bunga tumbuh di taman, guru mengajar di sekolah).

12. D. Pemberian : permintaan (santunan berarti pemberian, tuntunan berarti permintaan)

13. C. Cuaca : penyakit : bintang (meteorologi adalah ilmu yang mempelajari cuaca, patologi tentang penyakit, dan astronomi adalah ilmu perbintangan).

14. E. Kepala : tubuh : ekor (sebuah tulisan akan didahului dengan introduksi atau pendahuluan, isi, lalu diakhiri dengan penutup, kepala di depan diikuti tubuh, lalu ekor di belakang).

15. A. Uap : (es akan mencair jika terkena panas dan air akan menguap jika terkena panas.

16. D. Dokter : resep (penyair menghasilkan karya puisi, dokter memberikan resep).

17. E. Beras : nasi goreng (proses pembuatan peti mati dari kayu dan nasi goreng dari beras)

18. C. Guru (rektor mengepalai perguruan tinggi dengan dosen sebagai staf pengajarnya, kepala sekolah mengepalai sekolah dengan guru sebagai staf pengajarnya).

19. B. Keberanian (keuntungan dapat diperoleh dari sebuah penjualan, kemasyuhuran dapat diperoleh dari sebuah keberanian).

20. A. Bicara (mendobrak adalah masuk dengan cara paksa, menyela adalah memotong pembicaraan).

21. C. Masalah : jalan keluar (melintas sungati melewati jembatan, mengatasi masalah dengan jalan keluar).

22. D. Barat daya : timur laut (arah tenggara dan barat laut membentuk sudut 180o, demikian juga dengan barat daya dan timur laut).

23. B. Petinju : sarung tangan (seorang ahli bakteri akan bekerja dengan menggunakan mikroskop, petinju tak bisa dilepaskan dari sarung tangan ketika sedang bertanding).

24. B. Laboratorium : ilmuwan : meneliti (sekolah adalah tempat siswa belajar, laboratorium adalah tempat ilmuwan bekerja).

25. B. Lampu : gelap : Terang (setelah makan, yang semula lapar akan menjadi kenyang dan dengan adanya lampu, yang semula gelap akan menjadi terang).

Demikianlah soal tes analogi atau padanan kata. Semoga dapat memberikan tambahan ilmu untuk anda. Silakan banyak membaca agar banyak tahu dan bertambah wawasan anda.

Sumber: Buku TES POTENSI AKADEMIK oleh Dra. Endang Sulistyowati, M.Si. Penerbit Andi